Skip to main content

Lidah buaya, herbal anti diabet

Lidah buaya, herbal anti diabet

Lidah buaya (shobir)

Lidah buaya atau yang dikenal sebagai aloe vera adalah tanaman yang dimanfaatkan pelepah daunnya. Nabi shollaLLOOHU 'alay-hi wa sallam pernah bersabda, "Ada kesembuhan dalam dua makanan pahit, lidah buaya dan selada air." (Hadits Riwayat Imam Abu Dawud)

Diketahui bahwasanya beberapa kasus diabetes juga mengalami kemajuan berarti setelah mengkonsumsi lidah buaya. Diduga kandungan mukopolisakarida (MPS) dalam lidah buaya sanggup mengontrol kadar gula dalam darah. Selain menjaga kestabilan kadar gula dalam darah, lidah buaya juga dapat mencegah komplikasi akibat diabetes seperti hipertensi, kolesterol, jantung koroner, dan arterosklerosis.

Lidah buaya berperan sebagai agen hipoglikemik (penurun kadar gula darah) dengan cara merangsang pelepasan insulin yang dilakukan oleh sel beta dari kelenjar langerhans. Beberapa penelitian pada hewan percobaan dan uji klinis pada manusia membuktikan kadar gula darah responden membaik ditandai dengan turunnya nilai trigliserida dan kadar gula darah.

Dugaan lain efek lidah buaya sebagai hipoglikemik lantaran campur tangan kandungan mukopolisakarida (MPS)-nya yang berhasil mengontrol kandungan gula darah. MPS merupakan senyawa kompleks karbohidrat yang dibangun oleh ribuan molekul gula manosa, galaktosa, dan glukosa. MPS berperan sebagai penyokong imunitas tubuh karena mampu menstimulasi sel T makrofag yang berfungsi memerangi sel-sel patogen perusak tubuh.

Adapun cara membuat resep lidah buaya adalah sebanyak 2 batang, dicuci, dibuang durinya, dipotong-potong. Rebus dalam 3 gelas air, setelah mendidih, saring. Minum 3 kali sehari sesudah makan, masing-masing setengah gelas.

Cara lainnya adalah dengan memanfaatkan lidah buaya kira-kira 1 batang lalu dibersihkan dengan mengepas kulit dan durinya. Rendam selama 30 menit dalam air garam. Remas sebentar lalu bilas dibawah air yang mengalir. Rebus dalam 3 gelas air hingga mendidih. Dinginkan, lalu saring. Minum sebanyak setengah gelas, 2-3 kali sehari.

===

Maroji':
Tabloid Bekam Edisi 3 Cetakan 3/ Tahun 3/ 2012

===

Layanan GRATIS Estimasi Biaya Baja Ringan, Genteng Metal & Plafon Gypsum
http://www.bajaringantangerang.com

===

Popular posts from this blog