Syarah Tsalaatsatul Ushuul.
Mengenal Allah, Rasul dan Dinul Islam.
Penjelasan Singkat Tentang Ilmu-ilmu yang Wajib Diketahui Setiap Muslim.
Syaikhul Islam Muhammad bin 'Abdul Wahhab rahimahullah.
Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah.
Syaikh Fahd bin Nashir bin Ibrahim as-Sulaiman.
Syarah Tsalatsatul Ushul.
Ma'rifatur Rabb.
Mengenal Rabb (Allah).
Apabila anda ditanya, siapakah Rabbmu? 1) Maka jawablah: Rabbku adalah Allah yang telah men-tarbiyah 2) diriku dan mentarbiyah seluruh alam dengan nikmat-nikmat-Nya. Hanya kepada-Nya aku beribadah, dan aku tidak beribadah kepada selain-Nya. 3) Dalilnya adalah firman Allah 'Azza wa Jalla, "Segala puji hanya milik Allah Rabb semesta alam." 4) (Al-Fatihah [1]: 2). Segala sesuatu selain Allah adalah alam, sedangkan aku adalah salah satu dari alam tersebut. 5)
Syarah:
1) Maksudnya, siapakah Rabbmu yang telah menciptakan, menolong, dan mengaturmu, serta memberimu rezeki?
2) Tarbiyah adalah bimbingan yang bisa memperbaiki orang yang ditarbiyah. Perkataan penulis memberikan kesan bahwa kata Rabb diambil dari tarbiyah, karena ia berkata, "Yang telah mentarbiyahku dan mentarbiyah seluruh alam dengan nikmat-nikmat-Nya." Jadi seluruh alam ini telah ditarbiyah oleh Allah dengan nikmat-nikmat-Nya, telah diatur-Nya supaya siap menjalani tujuan penciptaannya dan ditolong-Nya dengan rezeki-Nya. Allah 'Azza wa Jalla berfirman mengenai percakapan Musa dengan fir'aun:
"Fir'aun berkata, 'Maka siapakah Rabbmu berdua, hai Musa?' Musa menjawab, 'Rabb kami adalah yang telah memberikan kepada setiap sesuatu bentuk kejadiannya kemudian memberinya petunjuk.'" (Thaha [20]: 49-50)
Jadi, semua yang ada di alam ini telah ditarbiyah oleh Allah dengan nikmat-nikmat-Nya.
Nikmat Allah 'Azza wa Jalla banyak sekali, tidak bisa dihitung. Allah 'Azza wa Jalla berfirman:
"Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya..." (An-Nahl [16]: 18)
Allah telah menciptakan, menyiapkan, dan menolongmu, serta memberi rezeki kepadamu. Dialah satu-satunya yang berhak diibadahi.
3) Artinya, Dialah satu-satu-Nya yang kuibadahi dan kupatuhi dengan perasaan tunduk, cinta, dan takzim; kulaksanakan perintah-Nya, kutinggalkan larangan-Nya; maka tidak ada satu pun yang kuibadahi kecuali Allah 'Azza wa Jalla. Allah berfirman:
"Dan Kami tidak mengutus seorang Rasul pun sebelum kamu, melainkan Kami wahyukan kepadanya bahwa tidak ada ilah melainkan Aku, maka beribadahlah kalian kepada-Ku." (Al-Anbiya' [21]: 25)
"Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya beribadah kepada Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama dengan lurus dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus." (Al-Bayyinah [98]: 5)
4) Penulis rahimahullah menegaskan keberadaan Allah sebagai pentarbiyah seluruh makhluk, berdasarkan firman Allah 'Azza wa Jalla:
"Segala puji bagi Allah Rabb seluruh alam." (Al-Fatihah [1]: 2)
"Segala puji bagi Allah", maksudnya bahwa sifat kesempurnaan, kemuliaan, dan keagungan adalah milik Allah 'Azza wa Jalla saja. "Rabb seluruh alam", maksudnya pemberi tarbiyah bagi mereka dengan berbagai nikmat, pencipta mereka, pemilik mereka, dan pengatur mereka sesuai dengan kehendak-Nya.
5) Alam adalah segala sesuatu selain Allah. Disebut alam, karena mereka merupakan petunjuk mengenai Pencipta, Penguasa, dan Pemelihara mereka. Memang, pada segala sesuatu itu terdapat petunjuk yang menunjukkan bahwa Allah itu Esa.
Baca selanjutnya:
Daftar Isi Buku Ini.
Daftar Buku Perpustakaan Ini.
===
Maraji'/ sumber:
Kitab: Syarh Tsalaatsatil Ushuul, Penulis Matan: Syaikhul Islam Muhammad bin 'Abdul Wahhab rahimahullah, Penulis Syarah: Syaikh Muhammad bin Shalih al-'Utsaimin rahimahullah, Penyusun: Syaikh Fahd bin Nashir bin Ibrahim as-Sulaiman, Penerbit: Darul Tsarya, Riyadh - Kerajaan Arab Saudi, Cetakan III, Tahun 1997 M, Judul Terjemahan: Syarah Tsalaatsatul Ushuul (Mengenal Allah, Rasul dan Dinul Islam, Penjelasan Singkat Tentang Ilmu-ilmu yang Wajib Diketahui Setiap Muslim), Penerjemah: Hawin Murtadlo, Salafuddin Abu Sayyid, Editor: Muhammad Albani, Penerbit: Al-Qowam, Sukoharjo - Indonesia, Cetakan XIII, Maret 2016 M.
===
Wakaf dari Ibu Anny - Jakarta untuk Perpustakaan Baitul Kahfi Tangerang.
Semoga Allah menjaganya dan memudahkan segala urusan kebaikannya.
===
Abu Sahla Ary Ambary bin Ahmad Awamy bin Muhammad Noor al-Bantani
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!