Bab 5 Mendakwahkan Kalimat Syahadat La Ilaha Illallah Allah Ta'ala berfirman, "Katakanlah, 'Inilah jalan (agama)ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Allah dengan hujjah yang nyata. Mahasuci Allah, dan aku tidak termasuk orang-orang yang musyrik." (QS. Yusuf: 108) Dari Ibnu 'Abbas radhiyallahu 'anhuma, dia menuturkan bahwa ketika Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam mengutus Mu'adz (radhiyallahu 'anhu) ke Yaman, beliau bersabda, "Engkau akan mendatangi kaum ahli kitab. Oleh karena itu hendaknya dakwah yang pertama kali engkau sampaikan kepada mereka ialah kalimat syahadat la ilaha illallah." Dalam riwayat lain dikatakan, "supaya mereka mentauhidkan Allah." "Kalau mereka telah mematuhi apa yang kamu dakwahkan, maka ajarkanlah bahwa Allah mewajibkan kepada mereka shalat wajib lima waktu sehari-semalam." "Kalau mereka telah mematuhi apa yang kamu dakwahkan itu, maka ajarkanlah bahw...